Kota Padang - Babinsa Koramil 02/ Padang Timur, Kodim 0312/ Padang, Sertu Ifra Joni melaksanakan acara Halal Bihalal bersama Community Tim Reaksi Cepat (TRC) di Kelurahan Jati Baru Jalan Teduh RT 07 RW 06, Kota Padang. Selasa (15/05/24).
Sertu Ifra Joni mengatakan, dalam rangka mempererat tali silaturahmi pasca perayaan Idul Fitri 1446 H, pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan, serta mempererat kebersamaan antar warga dan komunitas yang ada diwilayah binaan.
Selain itu, Halal bihalal ini merupakan momentum yang sangat baik untuk memperkuat silaturahmi dan kerukunan di lingkungan masyarakat sekaligus wadah berkordinasi untuk membangun kemajuan wilayah.
Dengan adanya Halal bihalal ini, dapat menciptakan silaturahmi yang baik antara Babinsa bersama Komunitas. "Banyak persoalan juga kita bahas melalui Halal Bihalal ini, baik mengenai kemanan, sosial dan lain sebagainya. Apalagi Tim TRC ini merupakan Community Sosial dengan Motto "Semangat Kebaikan", Pungkas Babinsa
Bersama Tim TRC Babinsa Sertu Ifra Joni saling berbagi pengalaman bagaimana cara menghadapi sebelum dan setelah terjadinya bencana banjir, tanah longsor, hingga sunami.
Dirinya berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut, baik dengan komunitas sosial dan masyarakat lainnya