Kota Padang -Lintasinter.com-
Menyambut Bulan Suci Ramadhan, Babinsa Kelurahan GPG Koramil 02 Padang Timur Kodim 0312 Padang melaksanakan kegiatan goro bersama masyarakat.
Goro ini bertujuan untuk menunjang terlaksananya kegiatan Ibadah dalam Bulan Ramadhan dengan aman dan lancar.
Menjelang Bulan suci Ramadhan tiba, kegiatan ini tepat dijadikan ajang bersilahturahmi bersama membersihkan masjid, surau dan fasilitas umum lainnya.
Babinsa berharap kekompakan masyarakat tetap terjaga. "Semoga kita selalu solid menjaga silaturahmi ini. Kebersamaan dalam suka duka merupakan kunci dalam menjaga persatuan," tutup Babinsa