Kota Padang - Rabu, 22 Januari 2025, Serda Aprinol Babinsa Kelurahan Simpang Haru kecamatan padang timur melaksanakan Komunikasi sosial bersama warga binaan.
Selain komsos, Babinsa juga mendampingi warga binaan dalam pengurusan ( SKTM ) Surat Keterangan Tidak Mampu di kantor Lurah.
"Saat ini kita mendampingi warga binaan dalam proses pembuatan SKTM dengan membawa persyaratan seperti
Kartu Keluarga, KTP dan surat pengantar dari RT ," Katanya.
Babinsa menjelaskan, SKTM berguna untuk mengetahui data warga yang tidak mampu. Sehingga kalau ada bantuan dari pemerintah daerah, pemerintah kelurahan sudah mengetahui warganya yang berhak menerima.
"SKTM ini juga menjadi persyaratan untuk pelajar yang ingin mengurus bantuan beasiswa," Ujar Babinsa.
Babinsa berharap masyarakat yang merasa berhak untuk mengurus SKTM di Kantor Kelurahan Simpang Haru, untuk segera mengurusnya.