Sertu Ifra Joni Babinsa Koramil 02/Padang Timur, Kodim 0312 Padang memberikan pelatihan baris berbaris (PBB) kepada Siswa Sekolah Dasar Yos Sudarso Kota Padang, Selasa (05/11/24).
Pelatihan yang diberikan ditujukan untuk meningkatkan kedisiplinan, membentuk mental dan memberikan pengetahuan dasar baris berbaris kepada siswa.
“Selain melatih kedisiplinan, dengan adanya pelatihan tersebut siswa dapat mengetahui bagaimana sikap sempurna, istirahat ditempat dan penghormatan yang baik dan benar” Pungkas Babinsa.
Selain itu, PBB juga memiliki manfaat yang sangat berguna bagi anak-anak, yaitu melatih daya konsentrasi, mendorong belajar tentang solidaritas, belajar mendengar dan patuh serta belajar untuk diam dan mengatur emosi.
Babinsa berharap melalui pelatihan PBB ini, para siswa dapat mengembangkan dan menerapkan dalam kehidupan sehari-hari.
"Kedisiplinan jangan hanya sampai pada PBB saja, harus dikembangkan melalui kehidupan sehari-hari, seperti disiplin terhadap waktu, disiplin terhadap pekerjaan dan lain sebagainya," Pesan Babinsa
Semoga anak-anak SD Yos Sudarso dapat mengambil makna dan pelajaran baik itu disekolah maupun diluar sekolah. Pepatah mengatakan Alam Terkembang Jadikan Guru, Tutup Babinsa