Solok - Pekerjaan peningkatan jalan Simpang Tanjuang Nan Ampek-Kampuang Batu Dalam, Kecamatan Danau Kembar, Kabupaten Solok, sudah mulai dikerjakan melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Solok, yang dikerjakan oleh PT. Arpex Primadhamor.

Proyek bernomor kontrak 620/76/DPUPR/2024 ini mulai kontrak 11 Juli 2024, dengan masa pelaksanaan 150 hari kalender dan menggunakan dana sebesar Rp. 8.865.234.300.00.

Pantauan awak media dilapangan, aktifitas pekerjaan sudah terlihat lebih kurang satu bulan. Saat ini sudah dalam tahap pengerasan.

Nof salaku pelaksana saat ditanyai awak media mengatakan, pelaksanaan proyek ini tentunya mengutamakan mutu, sesuai dengan spesifikasi dan teknis yang telah ditentukan.

keseriusannya tim dalam bekerja menjadi kunci agar amanah yang diberikan oleh Dinas PUPR dan masyarakat Kabupaten Solok ini dapat terlaksana dengan baik.

"Monitoring sejak dini dikaji dari segala aspek, seperti bahan material, mutu dan kualitas pekerjaan serta Sistim Manajemen Keselamatan Kesehatan Kerja diawasi langsung oleh PPK dari Dinas terkait," Katanya.

Selain itu, untuk kondisi arus lalu lintas berjalan dengan aman dan lancar. Kendati demikian, pihak pelaksana meminta maaf atas ketidaknyamanan masyarakat pengguna jalan.

"Mohon maaf untuk ketidaknyamanan ini. Kesabaran masyarakat, Insyaallah akan membuahkan hasil yang terbaik, sehingga masyarakat bisa menikmati jalan yang lebih baik," ujarnya.

Dirinya berharap atas dukungan dan kerja sama dari seluruh stakeholder Pekerjaan peningkatan jalan Simpang Tanjuang Nan Ampek- Kampuang Batu Dalam berjalan dengan lancar. (ZH)
 
Top