Padang - Sertu Ifra Joni Babinsa Koramil 02/Padang Timur, Kodim 0312 Padang memberikan pelatihan baris berbaris (PBB) kepada Siswa Sekolah Dasar Yos Sudarso Kota Padang, Kamis (18/7/24).

Pelatihan yang diberikan ditujukan untuk meningkatkan kedisiplinan, membentuk mental dan memberikan pengetahuan dasar baris berbaris kepada siswa.

“Selain melatih kedisiplinan, dengan adanya latihan tersebut siswa dapat mengetahui bagaimana sikap sempurna, istirahat ditempat dan penghormatan yang baik dan benar” Pungkas Babinsa.

Diwaktu dan tempat terpisah, Danramil 02/Padang Timur Kodim 0312/Padang
Kapten Inf Harmen, Menilai kedisiplinan dan pembentukan mental harus dimulai sejak dini.

" Dengan dilatihkannya PBB kepada siswa-siswi diharapkan dapat mengerti maksud dan tujuan dari pelatihan PBB tersebut sehingga nantinya mampu menerapkannya disekolah maupun dalam kehidupan sehari-hari" ujarnya. 

Selain itu, PBB juga memiliki manfaat yang sangat berguna bagi anak-anak sekolah yaitu melatih daya konsentrasi, mendorong belajar tentang solidaritas, belajar mendengar dan patuh serta belajar untuk diam dan mengatur emosi. 

Danramil juga menjelaskan bahwa pelatihan PBB ini dilaksanakan sebagai wujud kepedulian Koramil 02/Padang Timur kepada lingkungan pendidikan dan merupakan bentuk rasa tanggung jawab TNI khususnya TNI-AD dalam mempersiapkan generasi muda untuk menghadapi tantangan hidup di masa depan.
 
Top