Padang,– Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, S.E.,M.Si. beserta Ketua Persit KCK Daerah I/BB, Ny. Intan A Daniel Chardin dan beberapa Pejabat utama Kodam I/BB melaksanakan kunjungan kerja di wilayah Korem 032/Wirabraja ke Batalyon Infanteri Yonif 133/Yudha Sakti Air Tawar Padang, Sabtu (12/8/2023)

Setibanya di Mako Batalyon Infanteri Yonif 133/YS, Pangdam I/BB yang didampingi Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Rayen Obersyl beserta Ketua Persit KCK Koorcab Rem 032 Daerah I/BB Ny. Evidhayani Obersyl menerima jajar kehormatan dari Prajurit Batalyon Infanteri 133/Yudha Sakti dan disambut dengan tarian Pasambahan Adat Minang Kabau. 

Sebelum pengarahan Pangdam I/BB kepada Prajurit, PNS dan Persit KCK Korem 032/Wirabraja, Danrem 032/Wbr dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Bapak Pangdam I/BB dan rombongan tiba di Sumatera Barat. Danrem menuturkan kebanggaan dan kebahagiannya dapat di kunjungi oleh orang Nomor satu di jajaran Kodam I/BB.

”Merupakan kebanggaan dan kebahagiaan tersendiri bagi kami, karena Bapak Pangdam I/BB beserta Ketua Persit KCK PD I/Bukit Barisan menyempatkan diri dapat mengunjungi kami di Ranah Minang ini”, ujar Danrem 032/Wbr

Dalam Pengarahan Pangdam I/BB menyampaikan bahwa bahwa banyak prestasi yang telah diukir oleh prajurit salah satunya adalah prajurit Korem 032/Wirabraja. 

"Banyak prestasi yang dilakukan oleh satuan jajaran seperti satuan di kepulauan Riau, Satuan di Riau dan salah satunya yang berprestasi adalah prajurit di Korem 032/Wirabraja yang terkenal dengan Program pemberdayaan prajurit dan masyarakat produktif dimana prajurit yang merupakan wujud nyata dari prajurit yang profesional, jujur dan peduli kepada masyarakat," katanya pada saat menyampaikan sambutan. 

Pihaknya mengatakan, Batalyon 133/YS dinilai sebagai batalyon yang berprestasi di daerah tugas yang terbukti mampu melakukan pendekatan pada rakyat dan mencegah pelanggaran. "Ini adalah salah satu prestasi yang cukup membanggakan dari batalyon yang bertugas di Papua, yang mempertaruhkan nyawanya di daerah tugas," tuturnya lagi. 

Selanjutnya, Pangdam I/BB juga mengatakan bahwa masa kepemimpinannya selama 1 tahun 5 bulan dirinya merasa berkesan dapat memimpin di wilayah yang tertib dan berprestasi. 

Satuan Kodam I/BB serta jajaran di bawahnya dapat diharapkan menjadi satuan yang baik ke depannya dan dengan perencanaan yang baik sehingga dari segi pelaksanaan dapat berjalan baik ke depannya. 

Dalam kegiatan kunjungan kerja Pangdam I/BB, tampak didampingi oleh Ketua Persit KCK PD I/BB, Ny Intan Daniel Chardin, Danrem 032/WBR Brigjen TNI Brayen Obersyl, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 032 PD I BB Evi Rayen Obersyl, dan beberapa jajaran Korem 032/Wbr lainnya.
 
Top