Kayu Tanam -Lintasinter.com- Serda Algutsardini putra Babinsa Koramil 04/Sicincin sebagai Bintara pembina desa di nagari Kayutanam kecamatan 2x11 Kayutanam melaksanakan pembinaan sekaligus penyiapan siswa-siswi SMAN 1 Kayu Tanam menjelang pelaksanaan seleksi Paskibra bertempat di halaman SMAN 1 Kayu Tanam, Sabtu(19/02/2022).
Pelaksanaan seleksi Paskibra yang dilaksanakan oleh tim seleksi dari kabupaten Padang Pariaman diperkirakan akan dimulai Senin depan, dimana tim seleksi akan berkeliling ke sekolah tingkat SLTA diwilayah kabupaten Padang Pariaman. Menyikapi hal ini Babinsa diminta oleh Kepala sekolah SMAN 1 Kayu Tanam untuk melakukan pembinaan sekaligus penyiapan siswa-siswi untuk mengikuti seleksi.
Pembinaan oleh Babinsa kepada siswa-siswi SMAN 1 Kayu Tanam setiap tahun menjelang akan ada jadwal seleksi diutamakan kepada siswa-siswi kelas X. Setiap tahunnya ada perwakilan siswa-siswi SMAN 1 Kayu Tanam yang terpilih menjadi anggota paskibra, hal ini sebagai bentuk wujud pembinaan teritorial oleh Babinsa khususnya kepada generasi muda.
" Kami pihak sekolah SMAN 1 Kayu Tanam sudah mempercayakan kepada Babinsa untuk melakukan pembinaan kader Paskibra siswa-siswi kami, dengan adanya kesiapan ini diharapkan bisa memaksimalkan penerimaan siswa-siswi kami menjadi anggota paskibra baik tingkat kabupaten hingga nasional," ungkap Dra.Rahmawaty.MSi kepala sekolah SMAN 1 Kayu Tanam.