Padang -Lintasinter.com- Bunny Boo Playground dibuka oleh S. Budi syukur pada hari minggu(26/12)
Merupakan usaha yang bergerak dibidang jasa titipan anak, dimana anak dititip sambil bermain. Dan bakmi HDH adalah usaha bergerak dibidang kuliner yang saling berkolaborasi satu sama lainnya.

Bunny Boo Playground dan Bakmi HDH  usaha yang sejalan, jasa tempat titipan anak yang sambil belajar dan bermain. 

Dimana tempat dan wadah bangunannya dengan tatanan yang di desain menarik dan nyaman untuk anak anak bermain agar menjadi terkesan oleh pelanggan yang datang ketempat  tersebut. 

"Bakmi HDH usaha kuliner yang mana orang tua atau yang menunggu bisa menikmati makanan disini, seperti bakmi, nasi goreng dan cemilan lainnya," pungkas Pengelola playground dan bakmi HDH, Indra.

Bangunan ini  berlantai dua, lantai  bawah dipergunakan untuk playground dan lantai diatas  untuk tempat makan bakmi. 

Dirinya menjelaskan mengatakan usaha bakmi HDH ini merupakan cabang dari  padang panjang. Karena menurut pandangan saya membuka usaha ini dan juga didampingi dengan playground, prospeknya cukup bagus dan apalagi playground ini belum begitu banyak keberadaannya  di kota Padang. Maka  dari sanalah timbul inspirasinya untuk membuka cabang baru di jalan S. Parman no. 116 Lolong Belanti, kecamatan  Padang Utara kota Padang. 

"Tujuan utama saya membuka lapangan pekerjaan dan  juga membantu program pemerintah dibidang pendidikan dan jasmani untuk anak anak yang aktif bermain yang ditemani tenaga pembimbing," katanya.

Buat ibu ibu yang peduli  akan dunia bermain anak anak sambil menunggu bisa menikmati sajian makanan bakmi, tidak perlu jauh-jauh, disaat anak bermain para orang tua bisa menikmati makanan  kesukaannya,  seperti bakmi goreng, bakso kuah, nasi goreng dan aneka minuman lainnya.

Saat ini playground memberikan promo seperti, satu anak boleh membawa satu pendamping dan diberikan satu kaos  kaki untuk anak tersebut, promo  ini  berlaku sampai akhir tahun.

Ia berharap usaha ini didukung dengan do'a  orang tua, istri dan kawan kawan.  Untuk saat ini saya memperker jakan  karyawan sebanyak 20 orang yang dibuka mulai pukul 10:00-21:00 Wib untuk playground. Sedangkan untuk bakmi HDH dibuka mulai 10:00-22:00 Wib. Dan kami tetap memematuhi  protokol kesehatan saat beroperasi,"tutupnya.

 
Top